Target utama YouTube adalah mempertahankan orang-orang berada di YouTube .

(Lagipula, semakin banyak waktu yang dihabiskan orang di YouTube, semakin banyak pula uang yang mereka hasilkan dari iklan)

Dan itulah mengapa algoritme YouTube sangat menekankan Waktu Tonton atau Watch time.

Belum pernah mendengar tentang Waktu Tonton? Berikut penjelasan sederhananya:

Waktu Tonton atau Watch Time adalah total waktu yang dihabiskan untuk menonton video YouTube sejak ditayangkan.

Dan inilah contoh tampilan laporan tersebut di akun dasbor YouTube saya:

Seperti yang Anda duga, YouTube menyukai video yang menghasilkan banyak Waktu Tonton.

Faktanya, YouTube telah mencatat bahwa:

“Waktu Tonton diukur dalam kumulatif seseorang menonton video, dan setiap video yang diunggah – serta setiap channel di YouTube – diberi peringkat berdasarkan waktu tonton. Channel dan video dengan waktu tonton lebih tinggi cenderung muncul lebih prioritas dalam hasil penelusuran dan rekomendasi.”

YouTube Creator Academy

Singkatnya: semakin banyak waktu yang dihabiskan orang untuk menonton video Anda, umumnya semakin banyak video views yang Anda peroleh.

Pertanyaannya adalah:

Bagaimana cara membuat video yang membuat orang tetap menonton?

Mari kita cari tahu…

Buat video berdurasi panjang

Semua hal dianggap sama, namun kinerja video berdurasi panjang lebih baik daripada video pendek.

Dan ada data yang mendukung hal ini. Ruangcerita mengutip dari Backlinko tentang studi faktor peringkat YouTube terbesar yang pernah ada (mereka menganalisis lebih dari satu juta video YouTube).

Apa yang mereka temukan?

Video berdurasi panjang cenderung mengungguli video pendek.

Dan data ini menegaskan apa yang saya lihat dari pengalaman saya sendiri.

Saya cenderung mempublikasikan video pendek.

Dan itulah salah satu alasan beberapa video saya praktis tidak terlihat di YouTube.

Hari ini? Saya fokus untuk mengemas sebanyak mungkin nilai ke dalam satu video.

Artinya, video baru saya cenderung berdurasi diatas 5 menit atau lebih.

Dan logikanya, kalau Anda membuat video sangat panjang, otomatis menghasilkan Total Waktu Tonton yang banyak.

Potong bagian yang tidak diperlukan untuk intro Anda

Menurut YouTube, 15 detik pertama video Anda adalah KUNCI.

Saya sadari, intro video saya punya BANYAK informasi latar belakang.

Tapi sebaiknya, intro cukup mempratinjau dengan tepat apa yang akan Anda pelajari. Tidak ada latar belakang. Tidak ada kerumitan.

Dan intro yang efektif tersebut adalah salah satu alasan video ini menghasilkan lebih dari waktu tonton.

Gabungkan “Interupsi Pola” ke dalam video

Ingin orang-orang menonton video Anda sampai akhir?

Gunakan Interupsi Pola.

Faktanya, Interupsi Pola adalah salah satu alasan utama retensi penonton saya cenderung sangat tinggi:

Masih bingung ya?

Interupsi pola ini contoh seperti membuat video tidak tampak statis, kita menambahkan elemen grafis untuk membuat konten tidak monoton.

Rencanakan video Anda terlebih dahulu

Ini adalah masalah besar.

Apakah Anda salah satu dari orang-orang yang terlihat natural di depan kamera.

Jika tidak Anda mungkin perlu membuat skrip video Anda.

(Atau setidaknya ikuti garis besarnya secara rinci.)

Saya pernah mencoba membuat konten dadakan.

Video dibuat langsung di lokasi, dan saya merasa terlalu banyak yang ingin disampaikan.

Sampai-sampai saya bingung harus berbicara apa didepan kamera.

Tentu, saya tahu poin umum yang ingin saya bahas.

Tapi saya tidak punya naskahnya. Yang menyulitkan orang untuk mengikuti tips saya.

Hari ini, saya lebih tahu. Itu sebabnya saya menguraikan dan membuat skrip video saya sebelum saya merekam.

Karena saya membuat skrip setiap barisnya terlebih dahulu, penyampaian saya menjadi sangat tajam.

Terima kasih sudah membaca, mampir ke YouTube saya, klik disini.

You May Also Like